Kembalikan Senyum Bumiku

Demi malam-malam saat aku mulai merenung

Tentang bumi ini

Tentang sakitnya bumi ini

Tentang lelahnya bumi ini menahan beban

Tentang rusaknya bumi ini

Aku mulai merasakan kepedihan yang sama dengan bumiku….

 

Terpuruk dalam kepedihan

Dalam sunyi sepi meratapi diri

Ah, bumi kau tak sendiri

Kau masih ada yang peduli dengan dirimu

Biar aku genggam dirimu biar aku rasakan sakitmu

Ah, aku merasakan apa yang kau rasakan

 

Ingin aku mengembalikan senyummu

Tapi apa yang harus aku lakukan kalau aku sendiri??

Dinding-dinding sunyi ini kadang membuatku terkejut

Kenyataan pahit ada di hadapanku

Sungguh aku ingin melakukan sesuatu

Untuk dirimu, agar kau kembali tersenyum

 

Teman, mari sampahmua kelola dengan baik

Teman, mari tumbuhkan pepohonan lagi

Teman mari cegah polusi

Biarkan senyum bumi kembali

Agar dia menjadi bahagia menaungi hidup kita

Senyumlah bumiku, kau tak sendiri…..

 

Cirebon, 22 Maret 2018

Memperingati hari bumi

Sumber gambar : http://nurofaza.blogspot.co.id

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

5 Komentar

  1. mantap ini puisi, jadi keingin film dilan haha

    Ah, bumi kau tak sendiri

    Kau masih ada yang peduli dengan dirimu

    Biar aku genggam dirimu biar aku rasakan sakitmu

    Ah, aku merasakan apa yang kau rasakan